Hallo Sahabat
Hima…
Apa kabarnya hari
ini? Semoga baik dan sehat selalu yaaa…..
Kali ini kita
akan membahas mengenai kegiatan yang telah dilaksakan oleh Panitia Pemilu HIMA
S1 Akuntansi yaitu menyelenggarakan Pemilihan Umum Ketua dan Wakil Ketua HIMA
S1 Akuntansi periode 2018 / 2019. Pergantian ketua ini merupakan kegiatan rutin kita setiap setahun
sekali untuk memberikan
kesempatan bagi pengurus-pengurus yang ingin membawa Hima S1 Akuntansi yang
lebih baik dan menjadikan yang terpercaya,
terdepan, serta
terbaik untuk kedepannya. Acara
ini dilaksanakan tanggal 22 dan 24 Maret 2018 di Ruang 341 dan Ruang 218 Gedung
B Universitas Pamulang pada pukul 11.00. Acara ini berjalan dengan lancar dan
sukses yang melibatkan mahasiswa Reguler A, B dan C, sekitar 674 Mahasiswa
Aktif S1 Akuntansi (banyak kan yang milih… dari total mahasiswa
akutansi yang sekitar seribuan sii sebenernya hihihi… tapi tentunya pemilu ini
berlangsung berazaskan
LUBERJURDIL. ada yang tau gak nih artinya apa? Luberjurdil adalah kepanjangan dari Langsung, Umum, Bebas, Rahasia, Jujur, dan Adil hehe...)
Kegiatan Pemungutan suara ini ditutup
pada hari sabtu 24 maret 2018 pukul
14.00 wib. Setelah selesai pemungutan suara, lalu di lanjutkan dengan perhitungan
suara secara langsung yang disaksikan
oleh para pengurus Hima S1
Akuntansi. pada perhitungan ini juga dihadiri pemenang PPA 2017
loh...
(Itu
tuh Putra
Putri Akutansi yang bikin makin semangat dalam menghitung surat suara
hehe, termasuk mimin :v)
Dan yang terpilih dari hasil
Pemilu Ketua dan Wakil Ketua HIMA S1 Akuntansi Periode 2018/2019 yaitu saudari Heni Afriani ( Ketua
Umum ) dan saudari Ikke
Yulistiya ( Wakil Ketua Umum ). wihhhh
selamat yaa kaka Heni dan ka Ikke semoga manjadi suri tauladan bagi kita semua dan semoga berjalan dengan lancar
yaa kaa proker-proker kece
yang sudah dicangkannya.
Nahh itulah tadi
yang bisa mimin ceritakan di Blog kali ini, Semoga dapat bermanfaat dan menambah pengetahuan kita
semua yaa...
Salam Akuntansi !!!
Lebih Muda,
Lebih Beraksi,,
Mengukir Prestasi !!!
Selamat Untuk Ka Heni & Ikke atas Terpilih Menjadi Ketua & Wakil Ketua |
Kiri: Paslon 1 , Tengah Kiri: Ketua & Wakil Hima Aksi 2017, Tengah Kanan: Paslon 3, Kanan : Paslon 2 |
Kiri: Calon nomor 1, Tengah: Calon nomor 2, Kanan: Calon nomor 3 |
Suasana diluar ruangan pemilihan (341) |
Suasana di dalam ruangan pemilihan (341) |
Suasana di dalam ruang pemilihan (218) |
Full tim . |