Peluang Bisnis Yang
Bisa Kamu Coba di Tengah Pandemi Covid-19
Maraknya COVID-19 yang telah ditetapkan sebagai pandemi, memaksa semua orang harus tetap di rumah agar tidak terkena virus dengan mengikuti protokol kesehatan yang ada serta berdampak pada masalah ekonomi yang sedang kita rasakan di negara kita ini. Seperti semua aktivitas menjadi terhambat, terutama yang berhubungan dengan pekerjaan untuk memenuhi kebutuhan hidup. Bahkan di beberapa daerah yang termasuk kategori zona merah sudah menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).
Pandemi
ini menuntut semua orang untuk cepat menyesuaikan diri dengan pola kerja
baru. Beberapa contohnya yaitu para pekerja harus merubah kegiatannya
menjadi Work From Home (WFH), mahasiswa dan anak sekolah pun harus
belajar secara daring. Walaupun
banyak kegiatan yang tidak dapat berjalan seperti biasanya, namun kita tidak
boleh terpuruk dengan kondisi yang ada tetapi kita harus tetap optimis untuk mencari solusi
membangkitkan lagi keadaan ekonomi kita seperti membuka peluang usaha/bisnis
yang bisa dijalankan saat pandemi dengan ide - ide atau kekreatifan kita dalam
membuka peluang usaha tersebut.
Apa saja peluang usaha bisnis yang layak dicoba di masa pandemi COVID-19 ini ?
1. Bisnis Online
Sebelum virus corona menjadi pandemi, bisnis online sudah menjadi pilihan banyak orang karena sistemnya yang sangat fleksibel : transaksi melalui m-banking, berjualan di rumah dan barang siap untuk kirim dan yang pasti bila ada diskon dalam pembelian maka banyak diminati oleh masyarakat dari semua usia.
2. Bisnis Masker Kain
Masker kain cukup bermanfaat untuk meminimalisir
paparan droplet virus corona dalam aktivitas sehari-hati di
luar ruangan, walaupun tidak seefektif masker N95 atau masker
lain yang tersedia di apotik (biasanya tersedia dengan merek Sensi, Nexcare atau Altamed). Oleh
sebab itu, kebutuhan masyarakat akan masker kain menjadi meningkat, hal
tersebut bisa dijadikan peluang usaha di masa pandemic.
3. Bisnis Makanan Beku (Frozen Food)
Mengisolasi diri di rumah (Di rumah aja ) artinya
tidak boleh keluar rumah kecuali untuk urusan mendesak. Situasi ini bisa
menjadi peluang usaha untuk memulai bisnis makanan yang tahan lama dan praktis,
karena banyak orang terpaksa menyimpan
makanan agar intensitas keluar rumah bisa dikurangi. Kita dapat menjual makanan
beku yang sudah dikemas sehingga akan bertahan lama ataupun makanan ringan yang
bisa dicicipi sebagai cemilan di rumah.
4. Bisnis Hand Sanitizer
Permintaan pasar akan hand sanitizer dan masker berubah
begitu pesat setelah wabah COVID-19 masuk ke Indonesia. Klaim bahwa hand
sanitizer dapat membunuh virus corona, membuat penjualannya naik
begitu tinggi. Hal tersebut membuat banyak orang memburu hand
sanitizer dan sempat menyebabkan terjadinya kelangkaan.
Hal ini
dapat menjadi peluang untuk memulai usaha karena permintaan hand
sanitizer yang tinggi. Dan karena pembuatan hand sanitizer sendiri
tergolong cukup mudah juga dapat dilakukan sendiri saat kita #dirumahsaja.
5. Bisnis Ramuan Herbal
Virus corona hingga saat ini belum ada obat maupun
vaksin-nya, tapi kita bisa mencegah penularannya ke tubuh kita dengan cara
meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan selalu menjaga kesehatan. Di tengah
pandemi, ramuan herbal alami yang mengandung bahan-bahan seperti kencur,
kunyit, temulawak, jahe, dan daun sereh dipercaya dapat meningkatkan sistem
imun. Oleh karena itu, bisnis ramuan atau minuman herbal dapat menjadi bisnis
yang menjanjikan karena kebutuhan untuk menjaga sistem imun dan kesehatan
sangatlah tinggi di situasi sekarang.
Demikian jenis – jenis peluang usaha/bisnis yang bisa dijalankan saat pandemi. Yang pasti bagaimana langkahnya yaitu dengan adanya niat dan kesempatan yang terbuka ini kita bisa mencoba peluang usaha untuk meningkatkan ekonomi walaupun keadaan aktivitas kita belom kembali normal seperti dulu.
Jika konten ini bermanfaat, jangan lupa share ke keluarga, teman atau sahabat kalian yaaaa !!!!
Jangan lupa like, comment and subscribe yaa sahabat Hima Aksi...
Follow media sosial Hima S1 Akuntansi :
Instagram : https://instagram.com/himas1akuntansi_unpam
Twitter : https://www.twitter.com//himas1aksiunpam
Facebook : https://www.facebook.com/himaaksiunpam
Sampai jumpa di blog selanjutnya yaaa JJ
SUMBER : www.google.com
https://www.kanal.web.id/peluang-usaha-baru-di-tengah-pandemi#
https://www.google.com/search?q=Bisnis+Ramuan+Herbal++ditengah+pandemi
Makasih banyak info nya min, pas banget nih aku lagi cari-cari ide bisnis :)
ReplyDelete